SUKABUMITREN.COM - Pada hari terakhir “Pelatihan Budidaya Ikan dengan Metode Spesifikasi Bioflok” di Pandawa Farm & Fisheries, Subang, Jawa Barat, 3 Agustus 2024, 30 peserta pelatihan asal Papua Tengah mendapat materi pembekalan dari Dian Kustiadi mengenai cara meningkatkan nilai jual ikan.
Dian adalah pendiri dan pemilik Pandawa Farm & Fisheries, yang berlokasi di Desa Gunung Tua, Kecamatan Cijambe, Kabupaten Subang. Salah satu resep yang diberikan Dian kepada para peserta untuk meningkatkan nilai jual ikan, adalah cara membuat ikan nila bumbu kuning.
Baca juga: Persiapkan Pengamanan Pilkada 2024, Polres Sukabumi Gelar Kegiatan Simulasi Sispamkota
“Ini adalah salah satu cara kami untuk memberikan nilai tambah pada produk ikan, sehingga dapat menarik lebih banyak konsumen,” ucap Dian, kala itu. Dan, resep itu pula yang kemudian diberikan Dian kepada Penulis untuk dipraktekkan.
Dian Kustiadi (atas tengah bertopi) bersama peserta pelatihan dari Papua Tengah (bawah)
Dengan pertimbangan, agar resep itu bisa terolah rasa secara sempurna menjadi hidangan berselera, maka oleh penulis, resep itu lalu di-share via Whatsapp (WA) ke praktisi kuliner, Nata Sofia Rubianto, yang tinggal di Cileunyi, Bandung.
Gayung bersambut. Teh Nata, demikian ibu rumah tangga dan penyiar radio ini akrab disapa, langsung berkenan mengolah resep “ikan nila bumbu kuning” pemberian Dian Kustiadi itu. Berikut, resep dari Dian, beserta versi olah rasa-nya oleh Teh Nata.
Resep “ikan nila bumbu kuning” dari Dian Kustiadi
Baca juga: Rumah Warga di Kampung Selatamiang Terbakar, Kapolres Sukabumi Kota Beri Tali Asih
Bahan-bahan:
½ (setengah) kilogram ikan nila, bersihkan, lumuri air jeruk nipis, dan goreng hingga matang
Bumbu halus:
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabe merah besar
2 buah kemiri
2 cm kunyit
¼ sdt (sendok teh) ketumbar bubuk
Bumbu cemplung:
2 lembar daun salam
1 batang serai geprek
2 ruas lengkuas geprek
1 ruas jahe geprek
¼ sdt (sendok teh) merica bubuk
500 ml air bersih
30 ml santan instan
2 tangkai daun bawang potong pendek
Secukupnya garam, gula, dan kaldu bubuk
Baca juga: Bobol Kios Beras Untuk Modal Judi Online, Pedagang Ayam Potong Ditangkap Polsek Cikole Sukabumi
Cara membuat:
Tumis bumbu halus dan bumbu cemplung hingga harum
Tambahkan air, garam, gula, merica bubuk, dan kaldu bubuk
Masukkan ikan nila, aduk sebentar, dan tutup. Biarkan bumbu meresap dan air berkurang
Balik ikan nila di bagian sisi lain
Tambahkan santan, aduk rata perlahan, tes rasa
Tambahkan daun bawang, matikan api
Catatan: resep di atas tidak pedas, karena dimasak untuk anak-anak juga. Jika hendak dimasak pedas, silakan ditambah cabai sesuai selera.
“Ikan nila bumbu kuning” karya olah rasa Nata Sofia Rubianto
Ikan nila bumbu kuning adalah salah satu menu masakan Indonesia, yang cukup banyak disukai kalangan tua, muda, dan juga anak-anak, karena ikan nila ini dikenal tidak banyak duri halusnya. Ikan nila yang dimasak bumbu kuning kali ini, kaya dengan rempah.
Baca juga: Edarkan Sabu dan Obat Keras Terbatas di Kota Sukabumi, 3 Mahasiswa dan 7 Warga Dicokok Polisi
Karena begitu semangatnya saya dalam kegiatan masak-memasak, membuat saya langsung pergi ke supermarket di dekat rumah untuk membeli ikan nila.
Ikan di supermarket memang tidak sesegar yang kita beli di pasar. Namun, karena ingin segera memasak untuk makan malam, akhirnya saya beli juga ikan itu.
Baca juga: Terdakwa Ronald Tannur Divonis Bebas, KemenPPA Pastikan Pemenuhan Hak Anak Dini di Sukabumi
Saya mengikuti betul arahan dan cara memasak dari resep itu, dan hasilnya memang maknyusss...!!!
Oh ya, di pengujung pengolahan sebelum api dimatikan, saya masukkan belimbing wuluh, agar ada rasa asam segar. Sesuaikan selera saja ya...!!!
Baca juga: Resep Mangle Tahun 1965: Olah Biji Durian Jadi Kerupuk
Pertama, siapkan bumbu yang dihaluskan:
7 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah cabe merah besar
3 buah kemiri (bakar sebentar)
2 ruas kunyit (bakar sebentar)
¼ sdt (sendok teh) ketumbar bubuk
Baca juga: 31 Juli 2024, Gereja Santo Ignatius Cimahi Rayakan Pesta Nama Pelindung Gereja ke-116 Tahun
Tambahkan bumbu cemplung:
4 lembar daun salam
3 batang serai geprek
2 ruas lengkuas geprek
1 ruas jahe geprek
¼ sdt (sendok teh) merica bubuk
500 ml air bersih
65 ml santan instan
2 tangkai daun bawang potong pendek
Beberapa belimbing wuluh (bisa skip)
Secukupnya garam, gula, dan kaldu bubuk
Cara memasak:
Ikan dibersihkan, kerok tipis di bagian tubuhnya, kucuri jeruk, dan biarkan 15-20 menit. Lanjut goreng
Siapkan bumbu-bumbu dan haluskan
Tumis bumbu halus dan bumbu cemplung hingga harum
Tambahkan air, garam, gula, merica bubuk, dan kaldu bubuk
Masukkan ikan nila, aduk sebentar, dan tutup. Biarkan bumbu meresap dan air berkurang
Balik perlahan agar ikan tidak hancur
Tambahkan santan, aduk rata perlahan, tes rasa
Tambahkan daun bawang, belimbing wuluh, dan matikan api
Sajikan
Baca juga: Terbungkus Handuk dan Menangis, Bayi Laki-Laki Ditemukan di Halaman Rumah Warga di Ciemas Sukabumi
Catatan: resep di atas dimasak tidak pedas, karena untuk dimakan anak-juga. Jika mau pedas, silakan ditambah cabai sesuai selera.
Selamat mencoba. Jangan takut boros nasi, karena rasanya seperti disebut di atas tadi: benar-benar maknyusss...!!! (*)