Panbers

Rumah Warga di Kampung Selatamiang Terbakar, Kapolres Sukabumi Kota Beri Tali Asih

Senin, 5 Aug 2024 21:50
    Bagikan  
Rumah Warga di Kampung Selatamiang Terbakar, Kapolres Sukabumi Kota Beri Tali Asih
IG @polres_sukabumikota

Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi, di lokasi kebakaran rumah warga di Kampung Selatamiang, Sukabumi

SUKABUMITREN.COM - Musibah kebakaran pada Minggu, 4 Agustus 2024, dini hari menghanguskan dapur rumah seorang warga bernama H. Sulaeman di Kampung Selatamiang, RT 018/RW 006, Desa Sukajaya, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi. Api diduga berasal dari tungku kayu yang lupa dimatikan, hingga menjalar ke bagian dapur rumah korban yang terbuat dari kayu. Saat itu, korban pemilik rumah tengah mengobrol dengan seorang tetangganya.

Dibantu warga, korban kemudian berjibaku memadamkan api dengan menggunakan air kolam yang terletak di dekat rumahnya itu. Walau demikian, api tak urung telah melumat habis dapur rumah itu, sehingga mengakibatkan korban menderita kerugian hingga Rp 15 juta.

undefined

undefined

Baca juga: Diduga Diserang Macan Tutul, 8 Kambing Milik Warga Cikidang Sukabumi Mati Misterius

Dikutip dari Humas.Polri.go.id, Senin, 5 Agustus 2024, Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi pada Minggu, 4 Agustus 2024, siang datang memberikan empatinya atas musibah kebakaran itu ke rumah korban. Pada kesempatan itu, didampingi Kapolsek Sukabumi, Rita memberikan bantuan sosial berupa tali asih kepada keluarga korban.

“Kami dari Jajaran Polres Sukabumi Kota turut prihatin dan berbelasungkawa atas peristiwa ini,” kata Rita. “Pada kesempatan ini juga, kami memberikan sedikit rezeki atau tali asih kepada keluarga Pak H. Sulaeman. Semoga diterima dan bermanfaat, serta dapat meringankan beban Beliau sekeluarga,” tambah Rita.

undefined

undefined

undefined

Baca juga: Terbungkus Handuk dan Menangis, Bayi Laki-Laki Ditemukan di Halaman Rumah Warga di Ciemas Sukabumi

Atas simpati dan bantuan dari Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi, itu, keluarga korban pun mengungkapkan apresiasinya. “Terima kasih untuk semuanya, Ibu Kapolres (Sukabumi Kota). Katampi pisan,” ucap Umi Atikah, anggota keluarga H. Sulaeman. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Diduga Korsleting Listrik, Mobil Pembawa BBM Terbakar di Jalan Kalapa Nunggal Sukabumi
Pingsan di Situgunung Sukabumi, Wisatawan asal Banten Diselamatkan Petugas Pospam Polres Sukabumi Kota

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 4-Apr-2025 09:40
Info Lowongan Kerja
3 Hari Libur Idul Fitri, 8.000-an Kendaraan Keluar Exit Tol Bocimi Menuju Sukabumi
Lebaran ke-3 Malam di Tol Bocimi: Kendaraan Masih Padat Merayap Menuju Sukabumi, Ini Foto-fotonya
Hari ke-2 Idul Fitri: Macet Horor di Exit Tol Bocimi Parungkuda Sukabumi, Simak Foto-fotonya
Dipakai Wisata Warga, Ambulance Desa Ditertibkan Polisi di Exit Tol Bocimi Parungkuda Sukabumi
Terjebak Macet Berjam-Jam Menuju Sukabumi, Penumpang Mobil Pilih Jalan Kaki ke Luar Tol Bocimi
Hari ke-2 Idul Fitri, Terjadi Macet Panjang Menuju Sukabumi di Tol Bocimi dan Jalan Raya Bogor-Sukabumi

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Selasa, 1-Apr-2025 11:13
Info Lowongan Kerja
Takbiran-Lebaran di Cibadak Sukabumi: Meriah dan Khidmat, Ini Foto-fotonya
Edarkan Narkotika Jelang Idul Fitri, 4 Terduga Pelaku Diamankan Petugas Polres Sukabumi Kota

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 30-Mar-2025 13:33
Info Lowongan Kerja
Hujan Deras Akhir Pekan Jelang Lebaran, Atap 2 Kelas SDN Nyenang Sukabumi Ambruk
3 Hari Jelang Idul Fitri, Arus Lalulintas Padat Merayap Terlihat di Jalan Raya Bogor-Sukabumi
Operasi 1 Bulan di 9 TKP, Polres Sukabumi Kota Amankan 10 Tersangka Kasus Narkoba dan Selamatkan 7 Ribu Jiwa

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 28-Mar-2025 09:43
Info Lowongan Kerja
Tertabrak Mobil di Jalan Raya Bogor Sukabumi, Lelaki Juru Parkir Luka Berat dan Dirawat di RSUD Sekarwangi

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 27-Mar-2025 11:47
Info Lowongan Kerja
Sepi Penumpang Akibat Kalah Saing, Sopir Angkot Sweeping Travel Gelap dan Mobil Pick-up di Cibadak Sukabumi