SUKABUMITREN.COM - Polres Sukabumi Kota pada Senin, 1 Juli 2024, menggelar acara syukuran Hari Bhayangkara ke-78 di halaman Gedung Juang ’45, Cikole, Kota Sukabumi.
Dikutip dari akun Instagram Humas Polres Sukabumi Kota, @polres_sukabumikota, Senin, 1 Juli 2024, pukul 16:22 WIB, acara syukuran itu berlangsung secara sederhana dan khidmat, serta dipimpin Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo.
Baca juga: Meriahkan Hari Bhayangkara ke-78, Puluhan Pocil Tampilkan Atraksi di Lapang Merdeka Sukabumi
Bersama Ari, hadir pula para pejabat Forkopimda Kota Sukabumi, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta berbagai elemen masyarakat Kota Sukabumi.
Pada kesempatan itu, Polres Sukabumi Kota memberikan puluhan piagam penghargaan kepada personil Polri, Bhayangkari, dan masyarakat.
Para penerima penghargaan adalah mereka yang dinilai berprestasi dan berperan aktif dalam membantu Polri mewujudkan kondusivitas kamtibmas di wilayah hukum Polres Sukabumi Kota. (*)