Usia Sama-Sama Senja, Adik Bunuh Kakak di Kadudampit Sukabumi

Sabtu, 22 Feb 2025 19:31
    Bagikan  
Usia Sama-Sama Senja, Adik Bunuh Kakak di Kadudampit Sukabumi
Hendi Suhendi

Jenazah korban saat berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP)

SUKABUMITREN.COM - Kasus pembunuhan yang melibatkan sepasang lelaki kakak adik berusia senja terjadi pada Sabtu, 22 Februari 2025, sekitar pukul 08:00 WIB, di Kampung Ciparay, Desa Cikahuripan, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi. Korban adalah lelaki berusia 55 tahun berinisial HG. Sedangkan terduga pelaku adalah P, adik HG yang berumur 53 tahun.

Atang, Ketua RT setempat, mengatakan, korban meninggal dunia dengan luka bacok di kepala. “Saya di rumah lagi ngerok jenggot. Tiba-tiba, ada mantu saya. ‘Pak, katanya, P membunuh kakaknya, HG. P ngebunuh kakaknya. Coba tolong dilihat’,” kata Atang.

undefinedSenjata yang diduga digunakan terduga pelaku

Baca juga: Dukung Komitmen Ketua Umum SKKP, Ketum PPWI dan Pemilik Pedrosa Catering Siap Sukseskan Program MBG

Pembunuhan itu, menurut Atang, dilakukan P dengan menggunakan sebilah senjata tajam jenis samurai. Atang kemudian melaporkan peristiwa itu kepada aparat hukum. “Sudah gitu, lewat Mas Karang Taruna. 'Mas, tolonglah dilaporkan ke Pak Babinsa.' Lalu, saya dibonceng ke Karang Taruna. Dihubungi semua petugas, nggak ada yang aktif. Lama nunggu-nya di sini, nggak ada yang datang. Sudah gitu, lama-lama datang polisi,” ujar Atang.

“Itu kakak adik. P adiknya. Korban kakaknya. Dihuni sendiri. Dia (terduga pelaku) ngontrak di sini. Jadi, sekitar lamanya enam bulanan sendirian. Nggak tahu punya istri, nggak tahu enggak. Saya nggak melihat (pembunuhannya). Korban cuma berhadapan, berbicara sama P,” urai Atang.

undefinedRumah kontrakan yang dihuni terduga pelaku

Baca juga: Longsor di Cikidang Sukabumi: Rumah-Masjid-Sekolah Rusak, Jembatan Tidak Bisa Dilalui Kendaraan Roda 4

Kasubsi PIDM Polres Sukabumi Kota, Ipda Pol. Ade Ruli Bahtiarudin, membenarkan terjadinya peristiwa itu. Ade mengatakan, terduga pelaku P kini sudah diamankan di Polres Sukabumi Kota.

“Awal kejadian, korban datang ke rumah pelaku, yang saat itu pelaku sedang berada di rumah kontrakan bersama saksi W. Lalu, pada saat tiba di rumah pelaku, korban langsung menggedor pintu rumah kontrakan pelaku, dan korban bertemu sebentar dengan pelaku,” tutur Ade.

Baca juga: Breaking News: Longsor di Kecamatan Cikidang Sukabumi, Simak Foto-fotonya!!!

Selanjutnya, menurut Ade, korban HG langsung keluar dari rumah pelaku. Dan, tidak lama, pelaku juga ikut keluar dari rumah dengan menenteng senjata tajam jenis samurai, serta menghampiri korban yang menunggunya di lahan kosong.

undefinedPetugas Polres Sukabumi Kota lakukan olah TKP

“Setelah itu, pelaku langsung membacok sebanyak dua kali, hingga korban tergeletak dan meninggal dunia. Saksi W lari dan meminta bantuan warga, dan melaporkan pada anggota piket Polsek Kadudampit untuk tindakan lebih lanjut,” urai Ade.

Baca juga: Resah Akibat Serangan Lalat, Ratusan Warga Unjuk Rasa ke Peternakan Ayam di Cidahu Sukabumi

Saat ini, petugas Polres Sukabumi Kota telah selesai melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan mengamankan terduga pelaku beserta barang bukti. Jasad korban pun sudah dibawa ke RSUD R. Syamsudin, S.H, Kota Sukabumi, untuk keperluan autopsi dan pengurusan oleh keluarganya. (*)

Baca Berita dan Artikel Menarik Lainnya di Google News

Berita Terbaru

Blokir Tanah Sah Milik Sendiri, Ahli Waris Tjoddo Divonis Hukuman 3 Bulan Penjara oleh Hakim PN Makassar

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Rabu, 12-Mar-2025 13:18
Info Lowongan Kerja
Tertimbun Longsor di Kampung Cicau Sukabumi, Suami-Istri-Anak Belum Ditemukan

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 10-Mar-2025 14:12
Info Lowongan Kerja
Bencana Sukabumi: 3 Kecamatan Terdampak, Rumah-Sekolah-Jembatan Rusak, 5 Warga Meninggal, 4 Warga Hilang
Mendapat Perhatian Khusus Wapres Gibran, Begini Kronologi Amblasnya Jembatan Bojong Kopo di Sukabumi
Usai Dikunjungi Wapres RI, TNI-Polri Gercep Bersihkan Lokasi Bencana di Palabuhanratu Sukabumi
Wapres Gibran Kunjungi Lokasi Bencana Palabuhanratu Sukabumi, Simak Foto-fotonya
Hujan Deras Guyur Sukabumi, Banjir-Longsor-Jembatan Amblas di Palabuhanratu!!! Berikut Foto-fotonya

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 7-Mar-2025 16:02
Info Lowongan Kerja
Kunjungi Lokasi Banjir di Bekasi Selatan, Kajati Jabar Berikan Bantuan bagi Warga
Bakti Sosial Kejati Jabar dan RS Mata Cicendo: Pemeriksaan Mata dan Gigi Anak Binaan LPKA Bandung

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Kamis, 6-Mar-2025 13:19
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Rabu, 5-Mar-2025 17:00
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Selasa, 4-Mar-2025 10:55
Info Lowongan Kerja

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Senin, 3-Mar-2025 13:35
Info Lowongan Kerja
Jelang Buka Puasa, Bazar Ramadhan di Kampung Sukajadi Sukabumi Senantiasa Diserbu Warga

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Minggu, 2-Mar-2025 10:59
Info Lowongan Kerja
Sambut Ramadhan, Manzone Luncurkan Koleksi Baju Muslim Bermotif Menawan

Info Lowongan Kerja

Rupa-Rupa Jumat, 28-Feb-2025 08:08
Info Lowongan Kerja