SUKABUMITREN.COM - Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Senin, 28 Oktober 2024, menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di kompleks Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri Pertanian, Jalan Raya Karangtengah, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi.
Hadir sebagai peserta upacara, ratusan siswa SMKN Pertanian, para tokoh pemuda dan masyarakat, serta unsur Forkopimcam Cibadak. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Camat Cibadak, Mulyadi.
Baca juga: Lomba Pustaka Sambut Bulan Bahasa dan Hari Sumpah Pemuda, SMKN 1 Cibadak Sukabumi Borong Gelar Juara
“Hari ini (Senin, 28 Oktober 2024), kita melaksanakan upacara dalam rangka peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tingkat Kecamatan Cibadak,” tutur Mulyadi, saat diwawancarai seusai upacara itu.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara, Camat Cibadak, Mulyadi
Tak hanya upacara, menurut Mulyadi, ada pula sejumlah kegiatan yang digelar di SMKN Pertanian dalam rangka menyambut Bulan Bahasa dan Hari Sumpah Pemuda ini.
“Di sini (SMKN Pertanian), kegiatannya ada kegiatan upacara dalam rangka menyambut (Hari) Sumpah Pemuda. Dan juga kegiatan dalam rangka Bulan Bahasa Tingkat Kecamatan Cibadak,” ujar Mulyadi.
Peserta Upacara Hari Sumpah Pemuda
Mulyadi berharap, dengan beragam kegiatan menyambut Hari Sumpah Pemuda dan Bulan Bahasa itu, dapat dijadikan momentum oleh para pemuda di Kecamatan Cibadak untuk semakin semangat dalam pembangunan bangsa.
Baca juga: Lowongan Kerja bagi Warga Sukabumi Update ke 8
“Makna (Hari) Sumpah Pemuda ini, kita coba ingin jadikan momentum hari ini sebagai upaya, bagaimana kita ingin kembali membangkitkan semangat pemuda untuk terus berkontribusi, terlibat dalam pembangunan bangsa,” kata Mulyadi.
“Sehingga, kita harus terus berupaya semaksimal mungkin, bagaimana melibatkan pemuda dalam setiap kegiatan pembangunan, khususnya di Kecamatan Cibadak ini,” urai Mulyadi.
Camat Cibadak, Mulyadi
Baca juga: Tangkap 21 Tersangka Kasus Narkotika, Polres Sukabumi Kota Sita Barang Bukti Senilai Rp 652 Juta
Mulyadi juga berharap, Pemerintah Pusat dan Daerah bisa meningkatkan kualitas pendidikan bagi pemuda, agar pemuda pun dapat semakin meningkat kompetensi dan kemampuannya.
“Ke depannya, mudah-mudahan, kita berharap, Pemerintah, baik Pusat maupun Daerah, bisa meningkatkan pendidikan dan pemberdayaan bagi pemuda, supaya pemuda itu meningkat kompetensinya, meningkat kemampuannya, sehingga bisa lebih banyak berkontribusi untuk pembangunan,” tutur Mulyadi. (*)