SUKABUMITREN.COM - Nasib malang dialami Lang Lang Buana. Remaja 17 tahun asal Desa Kadupugur, Kecamatan Kadudampit, Kabupaten Sukabumi, ini hilang terseret ombak di Pantai Cipatuguran, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, pada Senin, 16 September 2024, siang.
Sebelum hilang, korban datang ke pantai itu bersama 15 orang temannya, untuk mengisi libur panjang akhir pekan, terkait peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Pantai Cipatuguran tempat korban hilang
Baca juga: Kompor Ditinggal Pemilik Dalam Kondisi Menyala, Rumah di Cicurug Sukabumi Hangus Dimangsa Api
Tak diduga, saat korban dan teman-temannya sedang asyik berenang di pantai, ombak besar tiba-tiba datang dan langsung menggulung para remaja itu. Korban kemudian terseret ombak dan akhirnya hilang. Sedangkan 14 temannya selamat.
“Korban beserta teman-temannya sedang bermain di air pantai. Pada saat mereka beraktivitas, tiba-tiba ombak besar datang dan menyeret korban,” ungkap Koordinator Pos SAR Sukabumi, Suryo Adianto, kala ditemui di lokasi hilangnya korban, Selasa, 17 September 2024.
Suryo mengaku, pihaknya langsung bergerak menuju tempat kejadian perkara (TKP), begitu menerima laporan dari masyarakat perihal musibah itu. Saat ini, menurut Suryo, petugas gabungan masih berupaya mencari korban. Sebelumnya, warga sempat melihat sesosok jasad yang diduga sebagai korban muncul ke permukaan laut.
Petugas menyisir hingga ke tengah laut
Basarnas pun telah menyiapkan tiga regu untuk pencarian korban. Regu pertama melakukan pencarian lewat darat. Regu kedua melakukan pencarian menggunakan perahu karet, dengan menyisir ke tengah laut. Dan regu terakhir melakukan pencarian dengan menggunakan drone.
Baca juga: Gempa Magnitudo 5,3 Guncang Sukabumi, Getaran Terasa Hingga Bandung dan Cimahi
Hingga berita ini ditulis pada Selasa, 17 September 2024, pukul 15:36 WIB, jasad korban belum ditemukan. (*)